CLICK HERE FOR BLOGGER TEMPLATES AND MYSPACE LAYOUTS

Rabu, 15 April 2009

_Pengalaman Komputer_

Komputer pribadi

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Langsung ke: navigasi, cari
Menara sebuah PC. (Atas-Bawah): Pemutar/perekam DVD (ditandai dengan huruf D), Pemutar/perekam CD (ditandai dengan huruf E) dan drive floppy-disk 3.5 inci (di bagian tengah menara). Hard drive berkapasitas 120 gigabyte ada di dalam menara.
PC dan perlengkapannya. (Kiri-Kanan): printer ink jet, monitor CRT, modem kabel jalur lebar (broadband) untuk internet, scanner flat bed. Kotak CPU ada di sebelah kanan bawah. Menggunakan mouse dan keyboard tanpa kabel

Istilah komputer pribadi atau PC mempunyai beberapa arti:

  • Istilah umum yang merujuk pada komputer yang dapat digunakan dan diperoleh orang dengan mudah.
  • Istilah umum yang merujuk kepada mikrokomputer yang sesuai dengan spesifikasi IBM.
  • Komputer pribadi yang pertama kali dikeluarkan oleh IBM dan secara tidak langsung mencetuskan penggunaan istilah PC (Personal Computer) - lihat PC IBM.

Generasi mikrokomputer yang pertama hanya dijual dalam jumlah kecil kepada orang yang mampu membeli(membuat dan merakit sendiri), dan mengoperasikannya, yaitu: para insinyur dan penggemar bidang elektronika. Mikrokomputer generasi kedua lebih dikenal sebagai komputer rumah (home computer).

Sejarah

Istilah komputer pribadi pertama kali digunakan di majalah New Scientist pada tahun 1964 dalam artikel berseri yang berjudul "The World in 1984" (Dunia pada Tahun 1984). Dalam "The Banishment of Paper Work" (Hilangnya Pekerjaan Tulis-Menulis), Arthur L. Samuel dari Pusat Penelitian Watson (Watson Research Center) nya IBM menulis, "Meskipun mungkin saja kita dapat memperoleh pendidikan di rumah melalui PC orang tersebut sendiri, sifat asli manusia tetap tak akan berubah."

Generasi pertama mikrokomputer mulai bermunculan pada tahun 70an. Namun begitu, ia tidak berkemampuan tinggi, dan kurang cakap dibandingkan dengan komputer bisnis (Business Computer) pada waktu itu, sehingga hanya digunakan oleh peminat komputer, atau hanya untuk permainan elektronik serta penggunaan bulletin board system. Seperti pada komputer modern di era chip silikon PC menggunakan mikrokomputer sebagai Unit Pemroses Pusat . Mikroprosesor yang pertama dipakai pada PC IBM adalah Intel4004 yang dikeluarkan pada 15 November 1971.

Mikrokomputer menjadi alat perniagaan ketika program spreadsheet VisiCalc diluncurkan untuk mesin Apple II, dan kemudian untuk kelompok 8-bit Atari, Commodore PET, dan PC IBM yang menjadi program aplikasi terpopuler. Pada sekitar tahun 1980an, harga komputer pribadi yang rendah menjadi sebab utama kepopularannya untuk kegunaan di rumah serta bisnis. Pada tahun 1982, majalah Time memberikan "Komputer Pribadi" gelar "Man of the Year".

Arsitektur dan Kartu Tambahan

Kebanyakan PC menggunakan arsitektur piranti keras (hardware)-yang kompatibel dengan PC IBM di mana prosesor yang kompatibel dengan x86 buatan Intel seperti produk dari AMD dan Cyrix. Kemampuan piranti keras PC biasanya dapat dikembangkan dengan penambahan Kartu Tambahan (Expansion Card).

Komputer pribadi dapat dibagi dalam beberapa jenis:

Tipe PC dan PW (Workstation Pribadi) lainnya:

  • Apple Macintosh
  • Acorn Archimedes & RiscPC
  • Workstation NeXT
  • BeBox
  • Sun
  • Workstation-workstation SGI seperti SGI Indigo dan SGI Onyx
  • NEC PC-9800 (Ada di Jepang selama beberapa saat)

    Program komputer

    Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

    Langsung ke: navigasi, cari

    Program komputer (sering kali disebut sebagai program saja) merupakan suatu aplikasi yang dibuat dengan menggunakan bahasa program tertentu dan telah ter-install di dalam komputer. Program komputer merupakan contoh perangkat lunak komputer yang menuliskan aksi komputasi yang akan dijalankan oleh komputer. Komputasi ini biasanya dilaksanakan berdasarkan suatu algoritma atau urutan perintah tertentu.Urutan perintah (atau algoritma)merupakan suatu perangkat yang sudah termasuk dalam program komputer tersebut.Tanpa algoritma tersebut,program komputer tak dapat berjalan dengan baik.


==my Computer==

Tuesday, November 4, 2008

Mengenal jenis file lewat ekstensi dan icon Bag.1

Topik ini sangat penting di bahas, karena seorang teknisi hp dan pebisnis konten(isi) HP selalu berhubungan dengan komputer.

Apa itu ekstensi file?
seperti halnya manusia punya keluarga, kedudukan sosial, dll yang menunjukkan jati diri. Begitu halnya dengan file. Ekstensi adalah jati diri/ tanda pengenal dari masing-masing file.
Dengan adanya ekstensi, file akan dikenal secara otomatis oleh komputer, file tersebut akan muncul dengan icon-icon tertentu sesuai jenis filenya. O ya dengan catatan file tersebut merupakan file standar, dimana aplikasinya sudah terdapat ketika kita menginstal windows.

Jika file tersebut tidak menampilkan icon grafik tertentu, bahkan ketika kita buka (klik 2x) program tidak jalan, malah memberikan kita opsi untuk memilih program yang sesuai lewat jendela openwith seperti gambar berikut:

maka bisa dipastikan file tersebut merupakan file yang dibuat oleh aplikasi pihak ketiga, dan aplikasi pembukanya bisa jadi tidak terdapat pada komputer kita.

Lantas bagaimana cara membukanya?
Itulah gunanya ekstensi file (saya analogkan lagi kepada manusia, jika anda jalan-jalan ke daerah lain, terjadi kecelakaan kepada anda maka orang akan berusaha mengidentifikasi anda lewat tanda pengenal, karena warga sekitar tidak tahu siapa anda).
Coba perhatikan gambar berikut:

File dengan judul "adsense kriteria" yang ditandai di atas memiliki ekstensi atau akhiran *.cdr
maka kita harus tahu apa itu ekstensi cdr. Ternyata cdr merupakan ekstensi dari file yang dihasilkan oleh Corel Draw, nah untuk membukanya anda tinggal instalkan aplikasi Corel Draw ke PC anda, maka file di atas akan muncul dengan icon Corel dan bisa dibuka dengan cara klik 2x sebagaimana biasanya.

Jadi tidak sembarang file bisa anda jadikan konten pada HP, bisa-bisa anda malah memasukkan virus yang judulnya menyerupai judul lagu.
Kenali ekstensinya, dan cek kompatibilitas HP atau dukungan HP terhadap file tersebut, jika ada aplikasi pihak ketiga yang bisa digunakan, maka instal aplikasi tersebut agar file yang baru kita masukkan bisa digunakan sesuai fungsinya.

Jenis-jenis lisensi software komputer

25 01 2008

Menurut Microsoft dalam “The Hallowen Document”, terdapat beberapa jenis lisensi yang dapat digunakan untuk program komputer. Beberapa jenis lisensi tersebut antara lain adalah:

Lisensi Commercial
adalah jenis lisensi yang biasa ditemui pada perangkat lunak seperti Microsoft dengan Windows dan Officenya, Lotus, Oracle dan lain sebagainya. Software yang diciptakan dengan lisensi ini memang dibuat untuk kepentingan komersial sehingga user yang ingin menggunakannya harus membeli atau mendapatkan izin penggunaan dari pemegang hak cipta.

Lisensi Trial Software
adalah jenis lisensi yang biasa ditemui pada software untuk keperluan demo dari sebuah software sebelum diluncurkan ke masyarakat atau biasanya sudah diluncurkan tetapi memiliki batas masa aktif. Lisensi ini mengizinkan pengguna untuk menggunakan, menyalin atau menggandakan software tersebut secara bebas. Namun karena bersifat demo, seringkali software dengan lisensi ini tidak memiliki fungsi dan fasilitas selengkap versi komersialnya. Dan biasanya dibatasi oleh masa aktif tertentu.

Lisensi Non Commercial Use
biasanya diperuntukkan untuk kalangan pendidikan atau yayasan tertentu dibidang sosial. Sifatnya yang tidak komersial, biasanya gratis tetapi dengan batasan penggunaan tertentu.

Lisensi Shareware
mengizinkan pemakainya untuk menggunakan, menyalin atau menggandakan tanpa harus meminta izin pemegang hak cipta. Berbeda dengan Trial Software, lisensi ini tidak dibatasi oleh batas waktu masa aktif dan memiliki fitur yang lengkap. Lisensi jenis ini biasanya ditemui pada software perusahaan kecil.

Lisensi Freeware
biasanya ditemui pada software yang bersifat mendukung, memberikan fasilitas tambahan atau memang free/gratis. Contoh yang bersifat mendukung antara lain adalah plug in tambahan yang biasanya menempel pada software induk seperti Eye Candy yang menempel pada Adobe Photoshop.

Lisensi Royalty-Free Binaries
serupa dengan lisensi freeware, hanya saja produk yang ditawarkan adalah library yang berfungsi melengkapi software yang sudah ada dan bukan merupakan suatu software yang berdiri sendiri.

Lisensi Open Source
membebaskan usernya untuk menjalankan, menggandakan, menyebarluaskan, mempelajari, mengubah, dan meningkatkan kinerja software. Berbagai jenis lisensi open source berkembang sesuai dengan kebutuhan, misalnya GNU/GPL, The FreeBSD, The MPL. Jenis-jenis software yang memakai lisensi ini misalnya Linux, sendmail, apache dan FreeBSD.

sebagian isi dari : Etika Komputer dan Tanggung Jawab Profesional di Bidang TI